Berita dan Pengumuman

Technical Meeting Uji Kompetensi Nakes CBT, Persiapan Pelaksanaan Uji Kompetensi Nasional

  • Di Publikasikan Pada: 21 Jul 2023
  • Oleh: Admin PTI

Pada hari Jum'at, 21 Juli 2023, telah dilaksanakan technical meeting peserta uji kompetensi mahasiswa tenaga kesehatan sebagai persiapan untuk pelaksanaan uji kompetensi berbasis komputer (CBT) yang akan diselenggarakan di gedung At Tauhid lantai 13 UMSurabaya. Technical meeting ini dihadiri oleh tim penyelenggara, administrator sistem, dan pihak terkait lainnya guna memastikan pelaksanaan uji kompetensi CBT berjalan lancar dan sukses.

Peserta technical meeting diberikan pengenalan tentang panduan sistem CBT yang akan digunakan dalam uji kompetensi pada tanggal 22-23 Juli 2023. Penjelasan tentang cara penggunaan, navigasi soal, fitur bantuan, dan mekanisme pengumpulan jawaban menjadi perhatian utama agar peserta dapat menggunakannya dengan lancar.

Kesiapan Fasilitas dan Teknis Tim teknis bertanggung jawab untuk memastikan bahwa seluruh fasilitas yang akan digunakan dalam uji kompetensi, seperti komputer, jaringan internet, dan perangkat keras lainnya, berada dalam kondisi yang siap pakai. Setiap masalah teknis yang mungkin terjadi selama uji kompetensi juga dipersiapkan dengan tindakan pemecahan masalah yang tepat.

Lukman Hakim, M.T selaku kepala PTI UMSurabaya menyampaikan, dengan dilaksanakannya technical meeting ini diharapkan pelaksanaan uji kompetensi CBT dapat berjalan dengan sukses dan memberikan hasil evaluasi yang akurat mengenai kemampuan peserta dalam berbagai bidang ilmu dan keterampilan. 

“Tim penyelenggara berkomitmen untuk memberikan pengalaman uji kompetensi yang optimal dan menerapkan standar evaluasi yang objektif serta adil bagi semua peserta. Semoga uji kompetensi CBT kali ini menjadi langkah maju dalam meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam pengukuran kemampuan”, tambahnya.